Menampilkan 38 Hasil

DARI KAMPUS UNTUK MASJID

DARI KAMPUS UNTUK MASJID: Pengalaman dan Aspirasi Komunitas di Lombok
Penulis : Prof. Dr. H. Ahmad Amir Aziz, M.Ag., Prof. Dr. H. Miftahul Huda, M.Ag.
ISBN : 978-623-89569-6-8
Penerbit: Laksbang Akademika
Cetakan I: Februari 2025
Deskripsi: ix, 140 hlm.; 15,5×23 cm.
Harga: Rp 70.000,-

Sinopsis

Di Indonesia, kampus-kampus keagamaan memiliki peran strategis dalam membangun dan memperkuat hubungan antara dunia akademik dan masyarakat. Sebagai pusat pendidikan, penelitian, dan pengabdian, Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI) tidak hanya berfungsi sebagai institusi pendidikan, tetapi juga sebagai aktor utama dalam menyelesaikan permasalahan sosial. Kehadiran yang intensif dan berkualitas dari PTKI di tengah masyarakat sangat penting untuk memastikan keberlanjutannya diterima secara luas oleh publik. Sebagai masyarakat ilmiah, perguruan tinggi diharapkan mampu menjadi problem solver, menghasilkan ilmu pengetahuan yang aplikatif, dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Ilmu yang dihasilkan melalui penelitian tidak hanya bersifat teoretis, tetapi juga harus memiliki peran praktis, seperti menerangkan fenomena (to explain), meramalkan tren atau peristiwa sosial (to predict), serta memberikan panduan yang relevan (guidance) dalam berbagai aspek kehidupan bermasyarakat.

 

KOSMOLOGI SUFI

KOSMOLOGI SUFI (Buku Pertama & Buku Kedua)
Penulis : Waryani Fajar Riyanto
ISBN : 978-623-89569-1-3 (no.jil.lengkap), 978-623-89569-2-0 (jil.1 ), 978-623-89569-3-7 (jil.2 )
Penerbit: Laksbang Akademika
Cetakan I: September 2024
Deskripsi: xxv, 1-736 hlm.; 16×23 cm.
Harga POD: Rp 350.000,-

Sinopsis

Absence of God (giyāb al-ilāhi) dalam kosmologi Barat menyebabkan semesta dianggap berjalan sendiri secara mekanistis. Hal ini sangat berbeda dengan kosmologi Islam melalui pemikiran kaum sufi yang justru senantiasa Presence of God (al-ḥaḍra al-ilāhiyya) secara holistis. Buku ini bertujuan menjelaskan pemikiran kaum sufi tentang kosmologi. Buku ini menggunakan metode studi dokumen dalam penelitian kualitatif. Sumber data penelitiannya adalah beberapa kitab klasik kaum sufi dan karya-karya lainnya yang relevan. Buku ini menggunakan analisis Islamic cosmic levels-cycles dan triangulasi ahli dari pemikiran kaum sufi. Buku ini menemukan Divine Cosmology (al-ilāhiyya al-kawniyya) yang menghubungkan dan mengembangkan secara holistik dari One, Two, Three, Four, Five, hingga Forty Divine Presences. Temuan studi ini berimplikasi pada penguatan konsep integralisme dalam Cosmic Spirituality, Divine Cosmology, Wisdom of Cosmology, Sacred Cosmology, Spiritual-Holistic Cosmology, and Mechanistic Cosmology.

Buku ini menjadi berbeda karena mempertautkan pemikiran sufi tarekat (sufi sunni) dan sufi falsafi tentang kosmologi. Buku ini terbagi menjadi dua bagian, Buku Pertama (A sampai E) dan Buku Kedua (F sampai I). Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan lima segmentasi dalam kajian sufi yang lain─selain kosmologi sufi─yaitu teologi sufi, antropologi sufi, etika sufi, estetika sufi, dan eskatologi sufi. Selamat membaca.

PENDIDIKAN ISLAM TRANSFORMATIF BERWAWASAN LINGKUNGAN

PENDIDIKAN ISLAM TRANSFORMATIF BERWAWASAN LINGKUNGAN: Telaah Kritis Pendidikan Islam
Penulis : Dr. H. Mukh Nursikin, M.Si., Dr. Maslikhah, S.Ag. M.Si.
Editor : Noor Malihah, Ph.D
ISBN : 978-623-89376-7-7
Penerbit : Laksbang Akademika
Cetakan I : November 2024
Deskripsi : x, 137 hlm.; 16×23 cm.
Harga : Rp 65.000,-

Sinopsis

Persoalan lingkungan hidup yang tengah terjadi begitu buruk, fluktuatif, dan berkepanjangan dalam era globalisasi, sehingga sangat berpengaruh terhadap sistem kehidupan manusia (human life system). Persoalan lingkungan (ekologi secara global) merupakan persoalan moral secara global, pendidikan agama Islam berwawasan lingkungan hidup setidaknya cukup mengambil porsi dalam upaya membendung tingkat laju penurunan kualitas lingkungan yang lebih baik melalui transformasi pendidikan Islam. Ada dua strategi pokok yaitu dengan mentransformasikan pendidikan lingkungan dan pendidikan agama Islam secara menyeluruh. Pendidikan ini dapat membawa kecenderungan terhadap individu atau kelompok yang dapat memberikan efek kesadaran lingkungan hidup menuju Green School, mengedepankan langkah solutif melalui prinsip-prinsip Islam. Konsep kedua yaitu melalui struktur kurikulum dengan mentransformasikan Pendidikan Lingkungan Hidup menuju Green School dalam seluruh mata pelajaran.

 

MEMBUMIKAN AYAT-AYAT SIYASAH

MEMBUMIKAN AYAT-AYAT SIYASAH: Jalan Menuju Politik yang Berkeadaban
Penulis : Dr. H. Muhammad Nur, S.Ag., M.Ag.
ISBN : 978-623-89376-3-9
Penerbit : Laksbang Akademika
Cetakan I : September 2024
Deskripsi : x, 330 hlm.; 16×23 cm.
Harga POD : Rp 153.000,-

Sinopsis

Buku ini hadir sebagai usaha untuk menggali dan memahami prinsip-prinsip siyasah (politik) dalam perspektif Islam, dengan harapan dapat menjadi panduan yang bermanfaat dalam perjalanan kita menuju politik yang lebih berkeadaban.
Di era modern ini, di mana dinamika politik semakin kompleks dan seringkali terjauhkan dari nilai-nilai etika dan moral, penting bagi kita untuk kembali merujuk pada sumber-sumber ajaran yang mendasar dan abadi. Ayat-ayat siyasah dalam Al-Qur’an dan Sunnah Nabi SAW menawarkan petunjuk yang jelas dan relevan mengenai bagaimana seharusnya kita berpolitik dengan penuh tanggung jawab, keadilan, dan integritas.
Buku ini mengajak pembaca untuk mengeksplorasi bagaimana ajaran-ajaran Islam dapat diterjemahkan dalam praktik politik sehari-hari, dan bagaimana kita dapat mewujudkan sebuah sistem politik yang tidak hanya adil, tetapi juga penuh rahmat dan kebijaksanaan. Melalui analisis yang mendalam dan kajian yang komprehensif, penulis berusaha untuk menghubungkan teori-teori siyasah klasik dengan tantangan-tantangan politik kontemporer yang kita hadapi.

EVALUASI PENDIDIKAN

EVALUASI PENDIDIKAN: Tinjauan Teoritis dalam Perspektif Islam
Penulis : Dr. H. Abdurrahman, M.Ag., Ilhami, M.Pd.
ISBN : 978-623-89376-2-2
Penerbit : Laksbang Akademika
Cetakan I : September 2024
Deskripsi : xii, 150 hlm.; 16×23 cm.
Harga POD : Rp 84.500,-

Sinopsis

Evaluasi pendidikan dalam Islam merupakan suatu proses dan tindakan yang terencana untuk mengumpulkan informasi tentang kemajuan, pertumbuhan dan perkembangan (peserta didik) terhadap tujuan (pendidikan), sehingga dapat disusun penilaiannya yang dapat dijadikan dasar untuk membuat keputusan. Prinsip-prinsip evaluasi pendidikan Islam meliputi mengacu pada tujuan, dilaksanakan secara obyektif, bersifat komprehensif atau menyeluruh dan dilaksanakan secara terus menerus atau kontinu (istiqomah). Secara umum Evaluasi Pendidikan Islam untuk: menguji, mengetahui, mengklasifikasi, mengukur, perbaikan, memberikan tabsyir (berita gembira) dan ‘iqab/nadir (siksa/kabar buruk). Umar bin Khattab berkata;
Artinya; “Evaluasilah dirimu sebelum engkau dievaluasi”.
Pernyataan ini berkaitan dengan kegiatan evaluasi terhadap diri sendiri. hal ini membuktikan bahwa Allah mengutus dua malaikat, yaitu Raqib dan Atid sebagai supervisor dan evaluator manusia. Kedua malaikat tersebut men-catat semua perbuatan manusia. Berdasarkan catatan tersebut Allah meng-evaluasinya. Hasil penilaian yang baik mendapatkan kebaikan sedangkan hasil penilaian yang buruk mendapatkan kerugian.
Konsep evaluasi diri dalam Islam mencakup introspeksi diri, penilaian terhadap perbuatan dan tindakan, serta penyesalan atas dosa dan kesalahan yang telah dilakukan. Allah mengetahui segala hal, termasuk niat dan perbuatan manusia, sehingga manusia diajarkan untuk senantiasa memeriksa diri mereka sendiri, mengoreksi kesalahan, dan memperbaiki diri agar mendekati ketakwaan kepada Allah.
Dengan demikian, dalam Islam, evaluasi bukan hanya sekadar penilaian akhir, tetapi juga merupakan proses refleksi berkelanjutan yang meng-gambarkan hubungan individu dengan Allah, sesama manusia, dan diri sendiri. Evaluasi yang benar dan adil dalam Islam adalah evaluasi yang menghasilkan perbaikan dan pertumbuhan spiritual bagi individu, masyarakat serta memberikan perubahan terhadap Bangsa dan Negara.

 

 

DISPENSASI NIKAH DI PENGADILAN AGAMA

DISPENSASI NIKAH DI PENGADILAN AGAMA: Antara Agama, Negara dan Perempuan
Penulis : Dr. Siti Zumrotun, M.Ag., Prof. Dr. Phil. Asfa Widiyanto, M.A.
Editor : Dr. Edi Cahyono, S.E., M.M.
ISBN: 978-623-89376-4-6
Penerbit : Laksbang Akademika
Cetakan I : September 2024
Deskripsi : viii, 127 hlm.; 13×23 cm.
Harga POD : Rp 75.000,-

Sinopsis

Buku monograf ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para pembaca, baik bagi mahasiswa, dosen, peneliti, praktisi, maupun pemerintah yang ingin memperdalam pengetahuan terkait Dispensasi Nikah di Pengadilan Agama. Studi ini dilatarabelakangi oleh banyaknya banyaknya pernikahan di bawah umur melalui dispensasi nikah di Pengadilan Agama Jawa Tengah. Buku ini telah kami susun semaksimal mungkin untuk memberikan kontribusi bagi ilmu pengetahuan.

STRATEGI MENG-INELASTIS-KAN INDUSTRI HALAL FOOD DI INDONESIA

STRATEGI MENG-INELASTIS-KAN INDUSTRI HALAL FOOD DI INDONESIA

Penulis : Prof. Dr. Agus Waluyo, M.Ag., Prof. Dr. Anton Bawono, S.E., M.Si., Prof. Dr. Phil. Asfa Widiyanto, M.A.
Editor : Dr. Edi Cahyono, S.E., M.M.
ISBN: 978-623-89376-1-5
Penerbit : Laksbang Akademika
Cetakan I : September 2024
Deskripsi : ix, 80 hlm.; 14×20 cm.
Harga POD : Rp 35.000,-

Sinopsis

Buku monograf ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi para pembaca, baik bagi mahasiswa, dosen, peneliti, praktisi, maupun pemerintah yang ingin memperdalam pengetahuan terkait strategi meng-inelastis-kan industri halal food di Indonesia. Buku ini telah kami susun semaksimal mungkin untuk memberikan kontribusi bagi ilmu pengetahuan.

Sekelumit Tentang Patologi Sosial

SEKELUMIT TENTANG PATOLOGI SOSIAL
Penulis : Dr. Hepi Riza Zen, S.H., M.H.
ISBN : 978-623-88977-8-0
Penerbit : Laksbang Akademika
Cetakan I : Juni 2024
Deskripsi : x, 169 hlm.; 176×250 mm.
Harga POD : Rp 85.000,-

Sinopsis
Buku ini disajikan dalam bentuk konseptual/teori-teori dandilengkapi dengan contoh-contoh aktual agar memotivasi danmeningkatkan analisa kritis mahasiswa dalam mempelajari deviasi sosial sebagai pengembangan wawasan terhadap fenomena. Yang berkembang di masyarakat.
Adapun tujuan mempelajari sosiologi deviasi ini adalah (1) membantu para pembaca untuk dapat mengerti dan memahami jenis-jenis masalah sosial, kriminalitas dan deviasi sosial dan keterkaitannya dalam perspektif sosiologi,budaya masyarakat, hukum positif dan hukum Islam.
Membantu para pembaca dalam memahami perbedaan cara dalam mencapai tujuan hidup manusia sebagai makhluk sosial terutama yang berbeda-beda latar belakang kesukuannya.

 

HUKUM PERLINDUNGAN ANAK

HUKUM PERLINDUNGAN ANAK: Pertanggungjawaban Pidana Anak dalam Tindak Pidana Penjualan Bayi
Penulis : Angelia Regita Thamrin, S.H., M.H., Prof. Dr. H. Husni Thamrin, S.H., M.H., M.M.
ISBN : 978-623-88977-7-3
Penerbit : Laksbang Akademika
Cetakan I : Juli 2024
Deskripsi : x, 149 hlm.; 14×20 cm.
Harga POD : Rp 75.000,-

Sinopsis

Buku ini membahas tindak pidana penjualan anak/bayi yang dilakukan oleh pelaku yang masih anak-anak. Materi yang dibahas dalam buku ini terfokus pada tindak pidana penjualan anak, perlindungan hukum bagi anak yang sedang berkonflik dengan hukum, pertanggungjawaban pidana anak sebagai pelaku tindak pidana perdagangan anak/bayi, dan penerapan sanksi pidana kepada anak yang melakukan perbuatan penjualan dan perdagangan anak/bayi yang dia dilahirkan.

 

 

Gerontologi dan Pendidikan Islam

GERONTOLOGI DAN PENDIDIKAN ISLAM: Menjaga Keseimbangan Kualitas Hidup Lansia
Penulis : Prof. Dr. Imam Sutomo, M.Ag., Dr. Mukh. Nursikin, M.Si., Rifa Asqowi, S.Pd.I., I’anatul Khasanah, S.Pd.I, M.Psi
Editor : Marwanto, M.Pd
ISBN : 978-623-88977-6-6
Penerbit : Laksbang Akademika
Cetakan I : Juni 2024
Deskripsi : xvii, 206 hlm.; 16×23 cm.
Harga POD : Rp 90.000,-

Sinopsis

Proses penuaan diharapkan dapat meningkatkan kesehatan mental dan fisik, komunikasi, mobilitas, kemandirian, keselamatan, performa kerja, pengayaan hidup, dan rekreasi. Konsep biologis dan biomedis, psikologis, neuropsikologis, teori sosial antropologi, kebijakan publik, telah mendasari semua bahasan yang terkait dengan generasi usia lanjut. Para dokter dipandang paling berperanan dalam pembicaraan usia sepuh, secara khusus konsultasi bidang kesehatan dan aneka penyakit yang menyertainya. Era digital telah mengubah pandangan baru bahwa semua orang dapat berbicara secara bebas tentang usia lanjut, video, meme, guyonan, tulisan, ceramah keagamaan podcast nasihat menjadi suguhan harian yang dapat diakses secara mudah untuk memahami hal ihwal usia lanjut, termasuk pengalaman langsung para orang tua yang sedang dalam fase tersebut. Limpahan karunia Allah masih berlangsung sepanjang zaman kepada semua makhluk, termasuk curahan nikmat kebahagiaan pada manusia usia lanjut.